Makan

Berhemat uang makan dengan memasak…

Entah kenapa, memasak menjadi hobi baru bagi saya. Apakah karena kejenuhan saya mengkonsumsi mi instan dan telur ceplok dengan intensitas tinggi? Apakah karena kondisi membuat saya harus berhemat? Apakah karena rindu dengan simbok dan masakan beliau? Apakah karena banyaknya waktu luang yang belum digunakan secara maksimal dengan kegiatan yang bermanfaat? Atau karena ingin menjadi koki dalam keluarga nantinya? Ah, langsung saja saya sampaikan menu-menu sederhana selama seminggu ini.

  1. Lodeh terong dan kacang panjang
    Dilatar belakangi oleh rindu serindu rindunya akan sayur blendrang terong masakan simbok di rumah, maka saya coba memasaknya. Sudah tahu kan apa yang dinamakan blendrang? Blendrang adalah sayur yang diangetin, yang usianya lebih dari satu hari. Meski terkesan tidak menggoda, tapi enak lho!

    lodeh terong - kacang panjang
    Lodeh terong dan kacang panjang

    Bahan-bahan:

    • terong – 3 buah
    • kacang panjang – seperempat kg
    • lengkuas – 1 buah ukuran ibu jari
    • daun melinjo – 5 lembar
    • santan – 1 gelas

    Bumbu:

    • bawang merah – 4 siung
    • bawang putih – 1 siung
    • cabe rawit – 5 buah
    • cabe kriting – 6 buah
    • kemiri – 1 biji
    • garam – 5 sendok makan
    • gula – 1 sendok teh

    Cara masak:

    • Potong terong dan kacang panjang, cuci bersih. Begitu juga dengan lengkuas dan daun melinjo, cuci bersih.
    • Uleg bumbu hingga halus.
    • Panaskan 1 sendok makan minyak dengan api sedang. Masukkan bumbu yang telah diuleg. Gongso hingga tercium bau harum lalu tiriskan.
    • Didihkan 3 gelas air dalam panci. Setelah mendidih, masukkan bumbu yang tadi ditiriskan. Bersamaan dengan daun melinjo, kacang panjang lengkuas yang telah digeprek dengan ulegan. Tunggu hingga kacang panjang empuk.
    • Masukkan terong dan santan bersamaan. Tunggu hingga terong empuk.
    • Jangan lupa dicicipin! Bila kurang asin, bisa ditambah dengan penyedap rasa. Setelah yakin terasa enak, silakan disajikan.
    • Selamat mencoba.
  2. Oseng wortel, oyong dan tahu
    Meski kedengaran aneh kalau wortel dioseng, namun saya coba ternyata enak juga lho.

    oseng wortel - tahu - oyong
    Oseng wortel - oyong - tahu

    Bahan-bahan:

    • wortel – 3 buah
    • oyong/gambas – 2 buah
    • tahu – 3 buah
    • daun jeruk – 2 lembar

    Bumbu:

    • bawang merah – 4 siung
    • bawang putih – 2 siung
    • cabe rawit – 3 buah
    • cabe kriting – 6 buah
    • ketumbar – setengah sendok teh
    • garam – 3 sendok makan
    • gula – 1 sendok teh

    Cara masak:

    • Potong wortel, oyong dan tahu. Cuci semua bahan hingga bersih. Potong 4 buah cabe kriting kecil-kecil.
    • Goreng tahu hingga setengah matang.
    • Uleg bumbu hingga halus.
    • Panaskan minyak satu sendok makan, masukkan bumbu dan gongso hingga tercium bau harum.
    • Kalau sudah, tambahkan 2 gelas air bersamaan dengan daun jeruk. Tunggu hingga mendidih.
    • Masukkan wortel dan tunggu hingga empuk. Baru kemudian masukkan oyong.
    • Setelah oyong empuk, masukkan tahu yang digoreng setengah matang tadi.
    • Cicipi lebih dahulu. Bila kurang asin, bisa tambahkan penyedap rasa hingga terasa enak. Kemudian tiriskan.
    • Selamat mencoba.
  3. Sup wortel dan kentang
    Kedengarannya biasa aja sih, tapi enak disantap ketika sarapan pagi. Cukup murah dan mengenyangkan.

    Bahan-bahan:

    • wortel – 4 buah
    • kentang – 5 buah

    Bumbu:

    • bawang merah – 3 siung
    • bawang putih – 2 siung
    • ketumbar – setengah sendok teh
    • garam – 3 sendok makan
    • gula – 1 sendok teh

    Cara masak:

    • Potong wortel dan kentang berbentuk kubus kecil. Cuci semua bahan hingga bersih.
    • Iris tipis-tipis 1 siung bawang merah dan 1 siung bawang putih.
    • Uleg bumbu hingga halus.
    • Didihkan 4 gelas air dalam panci, lalu masukkan bumbu yang telah diuleg bersama wortel dan irisan bawang. Tunggu hingga wortel agak melunak.
    • Kemudian masukkan kentang. Tunggu hingga empuk.
    • Bila sudah, cicipi terlebih dahulu. Bila kurang asin, tambahkan penyedap rasa, kemudian aduk hingga merata.
    • Bila dirasa sudah cukup enak, tiriskan dan siap disantap.
    • Selamat mencoba.
  4. Oseng oyong dan tempe berkuah
    Maaf bila bahan-bahan yang disajikan kurang bervariasi, karena memang tujuan dari memasak disini adalah penghematan. Sudah sewajarnya bahan yang diolah juga sedikit macamnya. Bintang dalam oseng kali ini adalah oyong dan tempe.

    Oseng oyong dan tempe berkuah
    Oseng oyong dan tempe berkuah

    Bahan-bahan:

    • oyong – 3 buah
    • tempe – 1 bungkus
    • lengkuas – 1 buah seukuran ibu jari
    • daun jeruk – 2 lembar

    Bumbu:

    • bawang merah – 4 siung
    • bawang putih – 1 siung
    • cabe rawit – 3 buah
    • cabe kriting – 5 buah
    • ketumbar – setengah sendok teh
    • garam – 3 sendok makan
    • gula – 1 sendok teh

    Cara masak:

    • Kupas oyong, kemudian cuci bersih. Iris kecil-kecil panjang. Begitu pula dengan tempe.
    • Goreng tempe setengah matang.
    • Iris cabe kriting kecil-kecil.
    • Uleg bumbu hingga halus, lalu gongso sebentar hingga bau harum merebak.
    • Masukkan 3 gelas air dan lengkuas, serta daun jeruk.
    • Tunggu hingga mendidih, lalu masukkan oyong. Setelah oyong dirasa empuk, masukkan tempe yang tadi digoreng setengah matang.
    • Aduk, aduk, aduk hingga merata. Cicipi, bila kurang asin bisa ditambahkan garam atau penyedap rasa lalu sajikan.
    • Selamat mencoba.
  5. Kentang bumbu bali
    Sebenarnya resep kentang bumbu bali sama dengan bandeng bumbu bali yang pernah saya posting di sini. Hanya saja tanpa bandeng, dikarenakan tujuan memasak adalah berhemat. Namun tak ada salahnya sharing lagi.

    kentang bumbu bali
    Kentang bumbu bali

    Bahan-bahan:

    • kentang – 4 buah
    • santan – setengah gelas
    • lengkuas – 1 buah seukuran ibu jari
    • daun jeruk – 3 lembar
    • tomat – setengah buah

    Bumbu:

    • bawang merah – 4 siung
    • bawang putih – 2 siung
    • cabe rawit – 4 buah
    • cabe kriting – 5 buah
    • kemiri – 1 biji
    • garam – 3 sendok makan
    • gula – 1 sendok teh

    Cara masak:

    • Seperti biasa, kupas kentang lalu cuci bersih. Potong sesuai selera.
    • Uleg bumbu hingga halus, lalu gongso sebentar hingga berbau harum.
    • Masukkan 4 gelas air. Bersamaan dengan lengkuas yang sudah digeprek memakai ulegan, dan juga daun jeruk, tunggu hingga mendidih.
    • Setelah mendidih, masukkan kentang, tomat yang sudah diiris dan santan. Tunggu lagi hingga kentang benar-benar empuk.
    • Cicipi. Bila kurang asin, bisa ditambahkan penyedap rasa.
    • Sudah terasa enak? Tiriskan dan sajikan.
    • Selamat mencoba.

Menu-menu tersebut di atas bisa didapatkan dengan harga Rp 27.000,- saja bila sahabat berbelanja ke pasar tradisional. Cukup murah kan untuk menghemat uang makan selama seminggu? Ya meski hanya 5 menu makanan saja, namun ada manfaat besar yang terangkum dalam 4 manfaat memasak sendiri, antara lain:

  1. menghemat uang makan
  2. mengasah keterampilan memasak
  3. bisa berbagi, meski hanya dengan sedikit masakan, karena semua menu yang disajikan cukup untuk 3 sampai 4 orang
  4. makanan yang kita makan terjamin higienis, karena kita sendiri yang mengolahnya

Bagi sahabat yang ingin berhemat, bisa digabung dengan ibadah puasa sunnah, semisal senin-kamis. Ini cukup untuk menghemat pengeluaran sampai dengan 14,28% dalam seminggu, dengan spesifikasi sehari 2 kali makan.

Resep-resep sederhana di atas sebenarnya mudah, bumbu-bumbunya hanya itu-itu saja. Hanya beda di bahan pokoknya. Semoga dengan ini sahabat ikut tergerak dalam aksi berhemat dan membudayakan masak sendiri, sebab di zaman sekarang ini sulit mendapatkan makanan yang higienis di luaran.

Lalu bagaimana dengan kondisi sahabat yang tidak berbekal kompor dan perlengkapannya? Sayang sekali, cara berhemat seperti ini belum pas bila diterapkan.

Semoga bermanfaat, terimakasih.

25 thoughts on “Berhemat uang makan dengan memasak…

    1. makanya maen ke sini akhi yogi!
      nanti saya jamu dengan masakan saya yang amatiran 😀
      sukron atas kunjungannya

  1. LOL @ statement “Ini cukup untuk menghemat pengeluaran sampai dengan 14,28% dalam seminggu”. ternyata kamu tetap saja statistik freak XP

    G pake kompor bisa chin, tuh si hendry buat oseng2 kacang sama tempe pake magic komp. caranya? g tau :d aku mah cuman terima jadi, alias MAKAN!

    1. halah, koen iku pancet wae aneh
      btw gawe magic komp kan emang rasanya mantep? 😀
      ya udah, kapan2 lek mampir sby kalian harus menjamuku!

  2. ng0m0ngin apa sich? Ng0m0ngin aku y?

    Betul hemat tapi menambah keinginan untuk mengalokasikan dananya buat yang laen. Jadi hasil hemat = nihil

    1. yang namanya suami dimana-mana tuh laki-laki, dan laki-laki tidak cocok bila disebut sholeha! yang benar adalah sholeh.

  3. koq sama ya seleranya ma ojob, waa..h bisa dijadiin bekal buat kawin nanti, thanks ochin 😀

    1. hai hai..
      iya dong pek, murah dan mudah dibuatnya
      ntar lek aku nang panjen bawa hasil percobaanmu ya neng 😀

  4. wah rajin banget nulisnya, sampai 5 resep. ada fotonya lagi 😀

    Lalu bagaimana dengan kondisi sahabat yang tidak berbekal kompor dan perlengkapannya? Sayang sekali, cara berhemat seperti ini belum pas bila diterapkan.

    Termasuk saya (cry).
    Sambel Tempe juga enak loh, klo punya ulekan bs buat. apalagi dipadu sama sayur bayam.. (mmm)

    1. mari memasak 😀
      ikut berbelasungkawa atas ketidak beradaan kompor di sisimu
      boleh dong kapan2 minta dibikinin sambel tempenya

Leave a reply to amri3da_Cute Cancel reply